3 (TIGA) KECERDASAN YANG HARUS DI MILIKI DAN DIWUJUDKAN OLEH KITA



Ijinkan Kami hamba Allah yang doif, yang banyak dosa dan banyak kurangnya , khotib ingin mengucapkan dari hati yang paling dalam di hari yang ke 5 bulan syawal 1433 H untuk semua saudara-saudara kaum muslimin yang di mulyakan oleh Allah SWT.

Mudah-mudahan kita semua oleh Allah digolongkan menjadi orang-orang yang betul-betul meraih kemenangan di sisi-Nya, amiin.

Hadirin ……
Berbicara soal kemenangan, mau tahu siapa orang yang dikatakan menang yang pertama: orang itu pantas dikatakan meraih kemenangan kalau seandainya, ketika dia keluar dari bulan Romadhan dia tampil menjadi orang-orang yang memiliki Kecerdasan Spiritual , apa itu kecerdasan Spiritual ? Dia jadi orang yang makin hari, makin dekat dengan Allah, makin tahu kalau hidup itu harus ada arah dan tujuan yang  jelas. Hidup kita mau dibawa kemana?    Makin tua makin jadi, tapi bukan tua-tua keladi, maksudnya makin tua semakin jadi dekat dengan Allah SWT, semakin akrab dengan Rasulullah dan semakin bermanfaat bagi mahluk-mahluk Allah lainnya.  Alhamdulillah. Itu baru orang yang pantas dikatakan orang yang meraih kemenangan.  Apa yang dia dilakukan  di bulan ramadhan terus dia kerjakan setelah bulan Ramadhan, kalau di bulan ramadhan senang membaca Al-Qur’an keluar Ramadhan tiada hari tanpa Al-Qur’an.  kalau  dibulan Ramadhan menjadi orang yang selalu berpuasa  setelah ramadhan dikerjakan senin kemis puasanya. Kalau di bulan ramadhan selalu sholat berjama Isya, tarawih dan witir di Masjid, maka setelah ramadhan  dia kerjakan sholat lima waktu berjama’ah di Masjid.  Singkat cerita dia menjadi orang yang makin hari makin baik, makin lebih mulia dari hari-hari sebelumnya. Insya Allah.
Yang Kedua Siapa yang pantas dikatakan meraih kemenangan adalah orang-orang yang ketika keluar Ramadhan dia tampil menjadi pribadi-pribadi yang memiliki kecerdasan Sosial  maksudnya Dia suka menjadi orang yang suka memberi tanpa diminta, kalau di dibulan Ramadhan dia dermawan diluar ramadhan dia tetap dermawan, bukan bertambah pelit. Maaf kalau orang memiliki kecerdasan Sosial dia suka member tanpa di minta karena dia sadar kalau apa yang ada pada dirinya  itu Cuma titipan, yang namanya titipan pasti ada milik orang lain dan kalau ada milik orang lain maka tidak perlu nunggu orangnya datang, tapi kita harus nganterin.
Yang Ketiga orang itu pantas dikatakan meraih kemenangan kalau seandainya dia keluar dari Ramadhan dia tampil menjadi orang-orang yang memiliki kecerdasan Emosional artinya dia pandai membalas kebencian dengan cinta, mohon maaf satu bulan penuh kita dilatih menahan nafsu dan amarah keluar Ramadhan nafsu dan amarah harus selalu dijaga, kenapa karena hakekatnya musuh yang sebenarnya adalah hawa nafsu bukan orang perang melawan orang.  Orang kalu memiliki kecerdasan Emosional ketika dibenci dia membalas dengan cinta, ketika dicaci membalas dengan pujian, ketika dipukul membalas dengan senyuman, ketika disakiti membalas dengan kata-kata maaf. Itu pribadi yang betul-betul menang di mata Allah SWT.

Karena Idul fitri itu bukan dengan menampakan pakain baru tetapi idul fitri itu bertambahnya ketaatan dan takwa yang selalu baru.

 Sekali lagi mudah-mudahan kita digolongkan oleh Allah termasuk orang-orang yang betul-betul meraih kemenangan di sisi Allah, SWT. Amiiin.  

0 Response to "3 (TIGA) KECERDASAN YANG HARUS DI MILIKI DAN DIWUJUDKAN OLEH KITA"

Post a Comment